Cara Merawat Cordless Impact Drivers
Advertisement
Alat ini sangatlah berguna bagi kalian seorang mekanik yang ingin segalanya serba simple, tidak mau ribet dengan selang angin dan kompressor untuk sekedar mengencangkan atau mengendurkan baut kendaraan. Untuk harga impact cordless ini sendiri hanya selisih sedikit dengan impact angin sehingga tools ini tentu lebih direkomendasikan.
Impact drivers image by : popularmechanics.com |
Bagaimana cara merawat cordless impact driver ini ?
Untuk perawatan cordless impact drivers sih tergolong mudah dan sebenarnya alat ini hampir free maintenance alias bebas perawatan karena rata - rata alat ini bergaransi selama kurang lebih 1 hingga 2 tahun tergantung merk.Untuk perawatan setelah garansi habis kalian bisa mencoba membongkarnya sendiri dan melakukan pembersihan dinamo dari debu dan kotoran menggunakan semprotan angin, serta membersihkan komponen bagian dalam gearbox impact dan melumasi ulang gear planetary yang ada didalamnya agar tidak cepat aus.
Selanjutnya adalah soal baterai impact drivers yang seiring penggunaannya akan mengalami performa, dan sangat wajar bila peralatan elektronik mengalami hal ini. Untuk baterai kalian bisa membelikan battery pack untuk produk yang kalian miliki, atau membongkar sendiri box battery pack, lakukan pengecekan kebocoran baterai maupun tegangan baterai yang sudah drop.
Kalian bisa mengganti cell baterai yang rusak atau bisa mengganti keseluruhan cell baterai menggunakan cell baru yang bisa kalian beli di toko elektronik ataupun toko online.
Namun pastikan bahwa cell baterai tersebut memiliki jenis dan type yang sama dengan baterai bawaah. Misalnya saja baterai jenis INR atau NCR type baterai 18650. Pastikan kalian menggunakan kedua jenis baterai diatas yakni INR atau NCR karenea rata - rata powertools menggunakan baterai lithium jenis ini.
Image by : Jlconline.com |
Nah sebenarnya mudah sekali merawat komponen yang satu ini agar usia pakai bisa lebih lama dalam membantu segala pekerjaan kita yang membutuhkan bantuan impact untuk proses nya. Semoga bermanfaat dan jangan lupa untuk dibagikan artikelnya :).
Baca juga : Apakah membeli cordless impact drivers itu penting ?