Bisakah Oli Mesin Untuk Gardan Motor Matic ?

Advertisement
Oli memang merupakan komponen penting pada sebuah mesin sebagai pelumasan agar nantinya bagian - bagian mesin menjadi awet dan berusia lama.

Oli mesin pun diciptakan dengan formula berbeda - beda sesuai dengan peruntukannya. Tiap merk oli pun juga memiliki formula pembuatan oli nya masing - masing dengan berbagai keungguannya.

Khusus untuk motor matik biasanya menggunakan 2 jenis oli yakni oli khusus untuk mesin, dan oli khusus untuk gardan dimana kebanyakan oli mesin memiliki viskositas yang berbeda dengan oli gardan.

Oli garda biasanya memiliki viskositas lebih kental yang bertujuan untuk mereduksi suara gear gardan agar lebih terdengar halus. Kental nya oli gardan ini juga sesuai diberikan sebab kinerja gardan lebih rendah dibandingkan kinerja mesin yang sangat tinggi.

Pertanyaannya adalah bolehkah oli mesin digunakan juga sebagai oli gardan pada motor matik ?

Jawabannya tergantung anjuran pabrikan motor maupun dari diri anda sendiri. Ada beberapa merk motor seperto merk H yang membolehkan penggunaan oli mesin sebagai oli gardan karena keduanya dari manufaktur memiliki viskositas oli yang hampir sama. Sedangkan beberapa merk motor lain lebih menganjurkan penggunaan oli berbeda agar gardan lebih halus tidak berisik.

Nah meskipun sudah dianjuran menggunakan oli gardan lebih kental, jika kalian menginginkan penggunaan oli mesin ke gardan motor ya tidak apa - apa dengan konsekuensi gardan lebih berisik dari biasanya.

Namun tetap mengikuti anjuran pabrikan motor tentu lebih baik dan lebih sehat untuk kendaraan kesayangan kita.


Subscribe to receive free email updates: