Kerusakan Yang Paling Banyak Menyerang Motor Matik
Advertisement
Dan sama dengan jenis motor sport maupun motor bebek, motor matik ini pun juga memiliki penyakit yang menjadi langganan yaitu kerusakan pada bagian CVT nya, baik itu pada komponen roller, maupun V belt.
Kerusakan pada bagian ini akan dapat dirasakan para konsumen dengan ciri utama berupa timbulnya suara kasar dan berisik di bagian CVT. Selain munculnya suara yang sangat mengganggu ini beberapa ciri lain yang menandakan bahwa adanya kerusakan pada bagian CVT ialah menurunnya performa alias performa nya menjadi loyo, boros nya pemakaian bahan bakar, berkurangnya tenaga mesin dan saat di geber di kecepatan tinggi motor kehilangan powernya.
Lalu apakah ada cara untuk menghindari hal ini ?
Untuk cara menghindari sih tidak ada, yang ada hanyalah cara untuk memperpanjang jangka waktu pemakaian saja. Maka dari itu rajin lah dalam melakukan perawatan rutin di bagian ini, dan juga gunakan sepeda motor dengan sebaik mungkin, dan jangan sekali kali memaksakan motor matik untuk dipakai menerjang banjir yang ketinggiannya mampu merendam area mesin.Dan jika motor kalian sudah terasa loyo, tidak bertenaga dan juga bahan bakar mulai terasa boros, lakukan segera penggantian komponen CVT yang mengalami kerusakan / keausan sehingga motor pun kembali prima lagi.
Semoga bermanfaat.