Cara Membuat Obat Skir Klep Sendiri
Advertisement
Dan satu satunya cara untuk memperbaiki kebocoran seperti ini adalah dengan cara turun setengah mesin, yakni hanya membongkar head cylinder mesin yang selnjutnya akan dibongkar semua klep baik intake maupun exaust untuk di skir atau di grinding agar presisi kembali. Proses ini biasanya membutuhkan sebuah pasta skir klep yang biasa disebut dengan grinding paste. Di pasaran pasta ini dijual bebas dengan harga yang sangat terjangkau, namun bila anda penasaran dan ingin mencoba membuat obat skir klep ini sendiri, silahkan disimak dibawah ini.
Cara membuat pasta skir klep
Untuk membuat pasta ini anda perlu mempersiapkan beberapa bahan dibawah ini :
Serbuk Karborundum ( silicon karbida ) yang bisa didapatkan di toko kimia.
Gliserin, cairan yang berbentuk kental yang bisa kalian dapatkan di toko kimia.
Asam oleat.
silikat soda.
Setelah kesemua bahan diatas sudah disiapkan, silahkan campurkan masing masing bahan diatas dengan komposisi 40% karborundum + 30% gliserin + 20% silikat soda + 10% asam oleat dan diaduk aduk hingga merata dan menjadi pasta. Bila ternyata pasta terlalu cair atau encer anda bisa menambahkan serbuk karborundum.
Beberapa bahan kimia diatas selain sebagai pembuat gel atau pasta perekat juga befungsi sebagai penstabil suhu agar pasta tidak mencair ataupun membeku di suhu suhu ekstrim.
Atau bila bahan bahan diatas sulit untuk anda temukan atau malas untuk beli ini itu, anda bisa membuat obat skir klep sendiri hanya dengan menggunakan 2 bahan saja, yang pertama adalah grease atau gemuk sebagai bahan pasta atau perekat, dan yang kedua adalah pasir silika atau serbuk besi halus dan kasar. Caranya cukup anda campurkan saja kedua bahan tadi hingga benar benar merata dan siap untuk digunakan.
Baca juga : Fungsi obat skir klep dan cara menggunakannya
Semoga bermanfaat.