Speedometer Truk Hilang Dicuri Maling Sopir Harus Waspada

Advertisement
Pencurian speedometer truk - mungkin saat ini masih banyak sekali sopir sopir truk yang sembrono dengan meninggalkan truk armada mereka di parkiran dalam waktu yang lama, karena kebanyakan dari mereka ini menyepelekan bahwa didalam truk tidak ada barang berharga yang nantinya bisa digondol maling.

Eitsss tunggu dulu, pemikiran yang sedikit menyepelekan seperti ini sebaiknya patut dihindari sebab banyak bagian komponen yang ada pada truk yang dapat di curi oleh maling dalam waktu sekejab, seperti setir yang paling sering terjadi adalah hilangnya setir kemudi dan juga speedometer truk, terlebih speedometer yang model digital yang harganya tidak sedikit.

Speedometer Truk Hilang Dicuri Maling


Rata rata para pencuri melakukan aksinya terhadap truk yang diparkir dan ditinggalkan sang sopirnya entah itu untuk sekedar makan dan ngopi, atau bahkan ditinggal buang air kecil sebentar speedometer pun raib digondol maling. Karena rata rata kendaraan berat seperti truk ini masih sangat konvensional, seperti gampangnya pintu truk dibobol atau dicongkel.

Dan bahkan untuk melepas setir truk misalnya sangat gampang sekali, cukup tarik penutup klakson dan mengendorkan mur pengunci setir. Atau speedometer truk yang hampir semua hanya di ikat dengan baut yang mudah sekali dipreteli, tinggal bongkar baut pengikatnya dan tarik speedometer dan memotong kabel soket tidak membutuhkan waktu yang lama, cukup 5 menit kedua barang ini bisa di garong.

Rata rata hasil barang curian ini dijual di pasar loak atau pasar gelap yang menyediakan peralatan copotan mobil dan motor dengan harga yang sekenanya.

Nah maka dari itu bagi anda sopir truk yang belum pernah mengalami kehilangan speedometer truk dan juga setir, sebaiknya selalu waspada dan hati hati dalam memarkirkan truk nya. Jika diperlukan untuk keamanan anda bisa tidur didalam truk tersebut atau menambahkan kunci pengamanan ganda seperti memasang alarm mungkin ? Semoga bermanfaat.

Subscribe to receive free email updates: